B U M I: Tuhan Bermain

Tuhan Bermain

Lingkaran zaman pernah terbagi jadi lengkungan
Pada sebuah tepian waktu yang purna.

Kala itu cerita belum jadi kata, dan bahasa belum ada
dan Tuhan belum punya semesta.

Karena kesepian Tuhan menciptakan semesta dan penghuninya
sebab waktu tak mampu berbincang bersamaNya
dan tak mampu inkarnasi jadi mahkluk yang wujud

Tapi Tuhan butuh kesenangan
dalam kesendirian di suatu masa.
Lalu dia ciptakan penghuni semesta yang menghamba.

Kamar Bumi, September 2014


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © B U M I Urang-kurai